Inga..Inga..Inga

Dari 'Aisyah rodhiyallohu ‘anha, dia berkata : Rosululloh shollallohu ‘alaihi wa sallam bersabda : "Barangsiapa yang mencari ridho Alloh dengan membuat marah manusia maka Alloh meridhoinya dan menjadikan manusia ridho kepadanya. Dan barangsiapa yang mencari ridho manusia dengan membuat Alloh murka maka Alloh murka kepadanya dan menjadikan manusia murka kepadanya." ( Shohih Ibnu Hibban jilid 2 no. 276 dihasankan oleh Syaikh Syu’aib al-Arnauth rohimahulloh )

Rabu, 04 Mei 2011

Baarokallohu fiekum ( Semoga Alloh memberkahi kalian semua )


Cibaruis, Rabu 4 Mei 2011 M

Oleh Ibnu Mukhtar

Saudaraku, dalam sebuah majelis ilmu terkadang kita mendengar seorang ustadz  mengatakan kepada orang tertentu atau jamaahnya secara umum ‘Baarokallohu fiekum’ yang artinya adalah ‘Semoga Alloh memberkahi kamu sekalian’. Begitu pula ketika kita bertemu saudara seislam dalam sebuah pengajian atau ketika berpapasan di jalan terkadang kita mendapatkan ucapan seperti itu. Lalu, apa manfaatnya? Dan bagaimana kita menjawab ungkapan itu?